Potensi Pendidikan yang Berada di Tuban

Tuban merupakan kota pesisir, yang terletak di jalur Pantura. Akan tetapi Kota Tuban tak kalah dengan kota-kota lain, mengenai SDA, SDMnya, dan masih banyak lagi potensi yang dimiliki ole kota Tuban.

Pendidikan merupakan hal yang terpenting bagi masyarakat, khususnya pada generasi muda yang akan membangun bangsa ini. Untuk itu pemerintah kota Tuban telah membangun berbagai sarana pendidikan untuk meningkatkan SDM masyarakat Tuban, berbagai fasilitas Gratis mulai ada untuk masyarakat yang kurang mampu.

Dengan adanya fasilitas yang ada di Tuban, masyarakat diharapkan bisa bersaing dalam dunia pendidikan domestik maupun nondomestik.

Bahwa kita ketahui Tuban terkenal dengan kota seribu goa, dengan adanya potensi yang dimiliki oleh kota Tuban. Para generasi muda diharapkan bisa mengelola SDA yang terdapat di kota ini sebagai salah satu aset kota Tuban, yang nantinya bisa bersaing dalam pasar bebas dunia. Untuk itu kita sebagai generasi muda harus bisa menjadi ayang terbaik bagi kota Tuban.

Diperkirakan tahun mendatang Tuban akan banyak berdiri Industri-industri besar, karena Tuban memiliki potensi yang cukup besar dalam hal ini. Dengan adanya hal tersebut kita diwajibkan mamapu bersaing dalam dunia industri, yang nanti bisa menguasai produk pasaran yang ada di kota Tuban.

Pendidikan merupakan aset terpenting di dunia ini, untuk bekal masa depan kita nantinya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ASAL – USUL KOTA TUBAN

III. Lanjutan Obyek Wisata Kabupaten Tuban